Bola Ubi Cilembu Isi Big Thunder (ビッグ サンダー).
Kalian dapat memasak Bola Ubi Cilembu Isi Big Thunder (ビッグ サンダー) menggunakan 4 bahan bahan dan 3 langkah. Berikut cara kalian untuk memasak itu.
Bahan bahan
- Siapkan 4 buah Ubi Cilembu ukuran kecil yang panjang.
- Siapkan 1 bungkus Coklat Big Thunder (bisa diganti yg lain).
- Siapkan 2 sdm Tepung Pisang Goreng (merek apa saja).
- Siapkan 2 sdm Tepung Maizena (merek apa saja).
Langkah langkah
- Cuci bersih ubi cilembunya, kupas kulitnya, potong-potong lalu kukus hingga matang. Sambil menunggu ubi matang, buka coklat big thunder lalu haluskan sebagian (secukupnya)..
- Setelah ubi matang, haluskan menggunakan uleg-uleg atau garpu. Lalu tambahkan tepung maizena dan tepung pisang goreng masing-masing 2 sdm. Uleni adonan hingga tercampur rata. Ambil sebagian adonan kemudian bentuk bola kecil (seukuran bola bekel) dan isi dengan coklat big thunder yang sudah dihaluskan (isinya yg banyak biar lebih mantap). Tutup dan bulatkan lagi. Pastikan tidak ada celah yang terbuka agar isinya tidak keluar saat digoreng..
- Goreng bola-bola ubi tersebut dengan api kecil agar matang merata. Jika sudah berwarna kuning keemasan atau kecoklatan, angkat dan tiriskan. Bola-bola ubi siap disantap dengan ditemani secangkir teh atau kopi hangat..